Enam Bulan Diburu, Pelaku Penganiayaan Berhasil Diamankan Tim Puma Polres Bima

PilarMediaNusantara.com – Tim Puma Satuan Reserse Kriminal umum Kepolisian Resor Bima kembali berhasil mengamankan terduga pelaku Penganiayaan di Desa Ngali Senin, (18/09/23) Sekira Pukul 21.00.Wita Kemarin.

Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK melalui Kasat Reskrim AKP Masdidin SH membenarkan bahwa pihak nya kembali mengamankan terduga Pelaku Penganiayaan di Desa Ngali berinisial AN L/34 Warga Desa Ngali kecamatan Belo Kabupaten Bima.

Bacaan Lainnya

“Kami telah mengamankan Saudara AN setelah sebelumnya rekannya berinisial KD terlebih dahulu diamankan beberapa waktu lalu” Kata Kapolres sebagaiman diulas Kasat Reskrim AKP Masdidin SH.

Saudara AN diamankan berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP / B / 31 / III / 2023 / SPKT / POLRES BIMA / POLDA NTB.

Sementara kejadian tersebut terjadi pada Hari Selasa Tanggal 14 Maret 2023, Pukul 23.00 Wita. Rt. 017 Rw. 004 di emperan rumah Korban di Desa Ngali Kecamatan Belo Kabupaten Bima Sekitar 7 Bulan yang lalu

About Author