Pohon Tumbang Timbulkan Kecelakaan di Jalan Raya Daan Mogot Tanah Tinggi Kota Tangerang

Kota Tangerang, pilarmedianusantara.com – Sebuah insiden serius terjadi pagi menjelang siang ini di Jalan Raya Daan Mogot, Tanah Tinggi, Kota Tangerang, saat sebuah pohon besar tumbang dan menimpa kendaraan bermotor yang melintas. Kejadian tersebut mengakibatkan korban luka parah, dan kendaraan sepeda motor rusak, rabu 31 juli 2024.

Menurut informasi  pohon yang tumbang berukuran besar tersebut kemungkinan disebabkan oleh kondisi struktur tanah yang lembab akibat cuaca yang melanda kawasan tersebut hingga  diyakini menjadi faktor utama penyebab pohon tersebut tumbang. Jika dilihat dari kondisi pohon yang tumbang, terlihat subur dan batangnya yang besar.

Bacaan Lainnya

Kejadian ini mengakibatkan korban jiwa, sepasang suami istri yang tertimpa batang pohon disaat melintasi jalan raya Daan Mongot Tanah Tinggi Kota Tangerang, dan suasana jalan juga pada saat kejadian tidak begitu padat, hingga tidak menimbulkan banyak korban.

Sampai berita ini di turunkan belum ada kabar lebih lanjut, mengenai kondisi korban yang tertimpa pohon tersebut. (red/pmn)

About Author