Saat Ini Inggris Sedang Dilanda Krisis BBM!

Saat Ini Inggris Sedang Dilanda Krisis BBM!
Foto dok. SPBU Dipenuhi Dengan Mobil Di Inggris

Penulis : Ahmad Rifqi | Editor : Sayyid Daffa

Tangerang, Pilarmedianusantara.com – Saat ini Inggris dilanda krisis BBM. Hal ini menyebabkan banyaknya stasiun pengisian BBM (SPBU) di Inggris terpaksa harus di tutup. Sedangkan untuk yang masih buka terdapat antrian yang panjang.

Bacaan Lainnya

Dikabarkan jika kekurangan pasokan BBM ini imbas dari kekurangan pengemudi tanker. Guna menangani permasalahan ini pemerintah Inggris telah bersiap mengerahkan tentara dalam upaya membantu memperbaiki kondisi krisis BBM selama berhari-hari.

“Saya pikir dalam beberapa hari ke depan orang akan melihat beberapa tentara mengemudikan armada kapal tanker,” kata Sekretaris Bisnis Inggris Kwasi Kwarteng.

Imbas krisis BBM ini, warga Inggris mengeluhkan karena menyulitkan para pekerja penting seperti perawat dan sopir taksi.

Melansir laman CNN, Kamis (30/9/2021), Asosiasi Pengecer Bensin, yang mewakili pemasok bahan bakar independen, mengatakan sekitar 27 persen dari 5.450 stasiun layanan terpantau tanpa bahan bakar, turun dari 37 persen pada Selasa dan 66 persen awal pekan ini.

About Author